Bentrok Wartawan VS Polisi, PWI Prabumulih Tumbang

PRABUMULIH, PUBLIKZONE - Pertandingan persahabatan yang mempertemukan antara kesebelasan Peratuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Prabumulih Versus Tim Bhayangkara Polres Prabumulih di Lapangan sepak Bola Ria Jaya Pertamina Prabumulih berlangsung Sengit.

Jual beli serangan sudah terjadi pada menit menit awal pertandingan. Bombardir serangan dari Tim Byangkara tak mampu di bendung oleh  lini pertahanan Tim PWI Kota Prabumulih.

Keahlian manuver serangan Tim Bhayangkara muda berhasil mengecoh Back Handal PWI, Andri Kurniawan. Tepatnya Menit ke sepuluh, umpan silang gelandang serang Tim Muda Polres Prabumulih Fedho Antinus berhasil di konversi menjadi Gol oleh striker hadal  Anja Septaharika.

Skor 1-0 bertahan hingga turun minum pada babak pertama. Babak kedua, Rotasi pemain terjadi di kesebelasan Tim PWI kota Prabumulih. Dalam Babak inilah jual beli serangan antara kedua kesebelasan dipertontonkan.

Namun karena kurangnya latihan dan kekompakan Tim gabungan wartawan ini tak mampu menembus pertahanan Bhayangkara Polres Prabumulih.  Di Menit awal babak kedua, Tim Besutan Wakapolres Prabumulih  Kompol Rocky Hasuhunan Marpaung, S.H.,S.IK., M.H, kembali berhasil mengetarkan jala gawang Tim PWI Prabumulih yang dijaga oleh Irfan.

Kedudukan sementara menjadi 2-0. Kemenangan ini membuat Tim Polres Prabumulih bermain diatas angin. Pada pertengahan babak kedua, Lagi lagi assist cantik  disodorkan Fedho kepada gelandang Bhayangkara Fikri tak mampu diselesaikan dengan baik. Bola yang dilesatkan hanya menyentuh mistar gawang, Bahkan untuk kedua kalinya gelandang Bhayangkara ini, menyianyiakan peluang emas saat dirinya tinggal berhadapan dengan gawang kosong.

Memasuki detik akhir pertandingan, Anja Septaharika kembali monorehkan Hatrick dengan memanfaatkan kemelut didepan gawang. Sampai wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, Tim Bhayangkara Polres Menang Telak dengan Scor Akhir 3-0. 

Usai Pertandingan, Ketua PWI Kota Prabumulih, Doni Abdullah, SH menyampaikan ucapan terima kasih atas kebersamaan melalui ajang olah raga sepak bola. Dirinya berharap dengan adanya kegitan tersebut, jalinan kemitraan antara Rekan Pewarta dan seluruh jajaran polres Prabumulih semakin erat.

Hal senada disampaikan Wakapolres Prabumulih Kompol Rocky Hasuhunan Marpaung, S.H.,S.IK., M.H. Menurutnya, kegiatan pertandingan persahabatan ini merupakan wujud kebersamaan selaku mitra. 

Di kesempatan yang sama, Wakapolres berharap agar seluruh rekan rekan Media dapat menjadi suporter pada pertandingan antara PS Palembang dengan TIM Bhayangkara Polres Prabumulih. Menurutnya pertandingan akan dilangsungkan pada Tanggal 11 Maret 2018 minggu mendatang di lapangan Ria Jaya Pertamina Prabumulih. (Andri Kurniawan)

Posting Komentar

0 Komentar