PRABUMULIH, PUBLIKZONE – Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH bersama Kapolsek RKT, Iptu Dedi Apriansyah SE MSi akhir pekan ini ngantor di Desa Talang Batu, Sabtu, 11 Maret 2023.
Dalam tatap mukanya, Kapolres Prabumulih memberikan imbauan Kamtibmas, agar masyarakat senantiasa berperan aktif menjaga lingkungannya dari hal-hal tidak diinginkan.
“Kita harapkan, agar masyarakat Desa Talang Batu tetap mengedepankan toleransi, tidak main hakim sendiri,” pesan Witdiardi.
Lalu, kata Wit, masyarakat diharapkan dapat melaporkan setiap permasalahan kepada Bhabinkamtibmas atau Babinsa. Sehingga, bisa direspon dan juga diberikan solusinya. “Hindari, hal-hal berujung tidak pidana umum dan juga kriminalitas karena akan merugikan masyarakat sendiri,” bebernya.
Apalagi, kata dia, Bhabinkamtibmas selalu hadiri memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. “Juga membantu, permasalahan masyarakat memberikan problem solving,” ucap Kapolres.
Sementara itu, Kapolsek RKT, Iptu Dedi Apriansyah SE MSi menambahkan, agar masyarakat terus mengaktifkan Satkamling guna menekan gangguan Kamtibmas.
“Kita minta, para Bhabinkamtibmas di Polsek RKT mendorong pengaktifan kembali ronda malam sebagai bentuk partisipasi aktif masyarakat menjaga Kamtibmas,” pungkasnya. (RY)
0 Komentar