Desa Sinar Rambang Menjadi Tuan Rumah Majelis Taklim Ibu-Ibu Se-Kecamatan RKT

PRABUMULIH,PUBLIKZONE --  Kurang lebih empat ratus ibu-ibu majelis taklim mengikuti  kegiatan pengajian di Desa Sinar Rambang Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT) Prabumulih tepatnya  di Gedung Deharif Sport Center pada Jumat (25/4/2025).

Kegiatan majelis ini sendiri dibuka langsung oleh Walikota Prabumulih H.Arlan yang diwakili oleh camat Rambang Kapak Tengah Satria SE Msi.

Pantau dilapangan, suasana tampak akrab dan saling sapa satu sama lainnya sehingga silaturahmi berjalan dengan baik dan lancar. Apalagi ceramah agama yang disampaikan langsung oleh Ustadz Mardani.

Kepala Desa  (Kades) Sinar Rambang Indarco ketika dikonfirmasi media mengatakan sangat senang dengan adanya kegiatan fositif ini, tentunya kegiatan ini akan kita dukung sepenuhnya.

"Kegiatan rutin untuk desa dan kelurahan yang dibuka langsung bapak Camat RKT. Alhamdulillah untuk pengajian bulan ini desa kita menjadi tuan rumah," ungkapnya.

Masih kata pria kelahiran Rambang ini, kegiatan pengajian majelis taklim sendiri  bisa membuat kita saling sapa sehingga dapat mempererat silaturahmi ibu-ibu pengajian se Kecamatan Rambang Kapak Tengah, urainya.

Selain silaturahmi kegiatan seperti ini juga bisa memperdalam ilmu agama  tentunya dengan mendengarkan secara seksama tausiyah yang diberikan oleh  ustadz Mardani, tutupnya singkat. (Dk)

Posting Komentar

0 Komentar